Pelita Air Siapkan Pelayanan Terbaik Untuk Runners Maybank Marathon

Rabu, 21 Agustus 2024 - 02:00 WIB
loading...
Pelita Air Siapkan Pelayanan...
Perhelatan Maybank Marathon 2024 sudah di depan mata. Perlombaan marathon bergengsi tingkat nasional ini adalah salah satu event yang paling dinantikan. Foto/istimewa
A A A
JAKARTA - Perhelatan Maybank Marathon 2024 sudah di depan mata. Perlombaan marathon bergengsi tingkat nasional ini adalah salah satu event yang paling dinantikan oleh para runners di seluruh dunia.

Maybank Marathon 2024 akan berlangsung di Bali United Training Center, Gianyar pada 25 Agustus mendatang. Untuk mendukung kelancaran acara ini, Maybank Marathon mengadakan latihan bersama yaitu Road To Maybank Marathon yang diselenggarakan di Jakarta, Bandung, Semarang, Surabaya, Makassar hingga Denpasar selama 14 minggu sejak 12 Mei hingga 18 Agustus.

Pelita Air sebagai official airline partner mendukung perhelatan marathon ini dengan mengadakan giveaway melalui media sosialnya pada 16 Juli 2024 untuk kategori 10K, 21K dan 42K. Pemenang giveaway ini mendapatkan slot lari Maybank Marathon serta tiket pulang-pergi gratis ke Bali. Para pemenang giveaway pun melakukan latihan rutin untuk mengikuti Maybank Marathon 2024.

Ikshan Nudin, karyawan BUMN salah satu pemenang giveaway untuk kategori Full Marathon 42K, mengaku sudah mempersiapkan diri untuk mengikuti ajang marathon ini dengan perbanyak latihan dan mengikuti menu latihan dari coach.



“Saya juga memantau menu latihannya di instagram Maybank Marathon dan dibandingkan dengan menu latihan pribadi. Jaga nutrisi dan yang pasti sharing dengan para senior yang pernah ikutan full marathon," ujar Ikshan.

“Saya cukup terkejut saat memenangkan giveaway kategori full marathon, sebenarnya saya mempersiapkan full marathon untuk tahun 2025. Tetapi ternyata Tuhan memberi kesempatan untuk ikut lebih awal dan ini menjadi full marathon virgin yang prematur," sambungnya.

Berbeda dengan Fakhri Aprian, pemenang giveaway untuk kategori Half Marathon 21K, menyebutkan caranya untuk berlatih jelang Maybank Marathon.

“Untuk persiapan saya latihan lari minimal 20km-30km per minggu. Tips dari saya disiplin latihan, makan yang tinggi protein dan berserat serta istirahat yang cukup," kata Fakhri

Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1409 seconds (0.1#10.140)